Telkom, Singtel atau Axiata. Siapa Unggul?

foto ilustrasi bts
Sumber :

VIVAnews - Pekan lalu majalah Forbes mempublikasikan daftar 2000 perusahaan terbesar di dunia. Forbes mengurutkan semua perusahaan publik dari semua sektor, dan juga lintas negara.

Pada sektor telekomunikasi, sejumlah nama muncul mulai dari AT&T, Telefónica, China Mobile, Nippon Telegraph & Tel, hingga Vodafone. Nama-nama itu masuk dalam 100 perusahaan besar di dunia.

Sementara itu, tiga perusahaan telekomunikasi di kawasan Asia Tenggara yang masuk dalam daftar 2000 perusahaan terbesar adalah Singapura Telecom, PT Telekomunikasi Indonesia Tbk, dan Axiata group.

Jelang Putusan Sengketa Pilpres, Timnas Amin Ragukan Independensi Hakim MK

Singtel mendapat peringkat 310. Lebih tinggi dibandingkan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk dan Axiata Group, milik pemerintah Malaysia. Telkom mendapat peringkat 684 sedangkan Axiata duduk di posisi 904.

Bila dilihat dari aset, sebenarnya Telkom berada di bawah Singtel dan Axiata. Namun, dari penjualan, Telkom bisa di atas Axiata. Dalam data Forbes, penjualan Telkom US$ 5,42 miliar. Sedangkan penjualan Axiata hanya US$ 3,83 miliar. Sementara Singtel jauh di atas dua perusahaan itu. Penjualan Singtel sebesar US$ 9,81 miliar.

Dari keuntungan, Singtel mendapat US$ 21,27 miliar, Telkom US$ 8,37 miliar, dan Axiata US$ 0,48 miliar. Sedangkan kapitalisasi pasar,  Singtel berada di urutan pertama dengan nilai US$ 34,66 miliar, Telkom US$ 17,74 miliar, dan Axiata US$ 9,71.

Anehnya, ketiga perusahaan itu memiliki pasar yang besar di Indonesia. Singtel memiliki Telkomsel, perusahaan patungan dengan Telkom. Singtel memiliki 35 persen, sedangkan Telkom 65 persen. Dalam laporan keuangan Telkom 2009, Telkomsel menyumbang pendapatan Telkom hingga 60 persen.

Sedangkan Axiata memiliki pasar yang cukup besar di Indonesia melalui XL, operator seluler terbesar ketiga di Indonesia. Axiata mengendalikan 66,7 persen XL melalui Indocel Holding Sdn Bhd. (hs)

RangkingPerusahaanAsalPenjualanLaba AsetKapitalisasi Pasar
310Singapore TelecomSingapure9.812.2721.3434.66
684Telekom IndonesiaIndonesia5.420.958.3717.74
904Axiata GroupMalaysia3.830.4810.809.71
Ungkapan Terima Kasih Megawati Usai Red Sparks Vs Indonesia All Star

 *dalam miliar dolar AS.

Ilustrasi penangkapan terduga teroris

Ajang World Water Forum di Bali, BNPT Ikut Dilibatkan untuk Cegah Terorisme

BNPT memiliki peran penting selaku leading sector penanggulangan terorisme untuk mensukseskan event internasional tersebut guna menjaga citra Indonesia di mata dunia.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024