VIDEO: Air Seni Bisa Isi Ulang Baterai Ponsel

baterai tenaga air seni
Sumber :
  • cleantechnica.com
VIVAnews -
Eks Sespri Sekjen Ungkap BAP KPK Bocor ke Pejabat Kementan
Air seni memang menebar aroma tidak enak. Bau pesing. Namun, mungkin Anda dan sebagian besar orang di dunia ini tidak tahu, air seni lebih kuat dari apa yang Anda pikirkan.

Siswa SMP Dibacok dan Dibegal Saat Pulang Sekolah Sendirian

Sejumlah ilmuwan dari Bristol Robotics Laboratory, Inggris, mengklaim telah berhasil memanfaatkan kekuatan air seni atau urin sebagai sumber energi untuk mengisi daya pada berbagai jenis ponsel.
Setuju Pembatasan Impor Barang Jadi Elektronik


"Dengan memanfaatkan kekuatan urin yang disaring pada sel bahan bakar mikroba (
microbial fuel cells/
MCFs), kami berhasil mengisi daya pada ponsel Samsung," ujar Dr Ioannia Ieropoulos pada
BBC.


Mikroorganisme yang dihasilkan itu menghasilkan arus listrik dengan memetabolisasi bahan-bahan organik pada air seni, dilansir
Time.com,
14 Agustus 2013.


Namun, diakui para peneliti, saat ini, arus listrik yang dihasilkan relatif lemah alias kecil. Hanya cukup untuk sempat membalas SMS, browsing Web sebentar, atau membuat panggilan telepon berdurasi pendek.


Namun, para ilmuwan optimistis. "Ini hanya sebuah awal. Kami berencana mengembangkan MFCs sampai mampu mengisi baterai hingga penuh," ujar Ieropoulos.


Video singkatnya bisa Anda lihat di
(eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya