Gempa Sumatera Barat

Layanan Telkomsel di Padang Pulih

VIVAnews - Setelah sempat mengalami gangguan konektivitas, jaringan telekomunikasi Telkomsel di kawasan Sumatera Barat, khususnya di kota Padang sudah kembali berfungsi.

Informasi itu diungkapkan Yoseph Garo, Vice President Interconnect & Regulatory Telkomsel pada wartawan di gedung Depkominfo, Jakarta, 1 Oktober 2009.

“Layanan telkomsel di Padang telah pulih 100 persen, sementara di
kawasan Sumatera Barat, baru mencapai 50 persen,” ucap Yoseph. “Laporan terakhir kami terima per jam 3 sore tadi,” ucapnya.

Sebelumnya, kondisi jaringan Telkomsel di Sumatera Barat lumpuh total akibat putusnya arus listrik dan terbatasnya pasokan listrik.

“Saat ini kami sudah mendapatkan pasokan listrik dengan memanfaatkan sumber listrik dari genset. Jumlah tepatnya saya kurang tahu, tetapi pasokan BBM untuk generator sementara didistribusikan dari Sibolga dan Jambi, dan akan dikirim secara rutin,” ucap Yoseph.

Setelah perbaikan jaringan di kota Padang, perbaikan jaringan Telkomsel akan berlanjut ke Pariaman dan Solok. “Kami telah mengirimkan sekitar 20 genset berkekuatan tinggi, masing-masing lebih dari 1.000 watt untuk memasok kebutuhan listrik,” ucap Yoseph.

Presdir P&G: Konsumen Adalah Bos
Fang Cheng Bao Super 9 / Bao 9

BYD Pamer Mobil Super Canggih, Bodinya Furutistik

Raksasa otomotif asal China, BYD melalui merek premiumnya Fang Cheng Bao, meluncurkan tiga kendaraan listrik baru pada Konferensi Musim Semi Fang Cheng Bao. Dua di antara

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024